Hukum  

Diapresiasi, Langkah Cepat dan Tegas Kapolda Lampung Irjen Helmy Santika Berantas Sindikat Narkoba

Irjen Pol Helmy Santika

JAKARTA – Sejak menjabat Kapolda Lampung pada akhir Maret 2023, sejumlah gebrakan Irjen Pol Helmy Santika SH SIK MSi dalam penegakan hukum mendapat dukungan dan aspresiasi dari berbagai kalangan.

Salah satu gebrakan Helmy Santika adalah keberhasilan jajarannya membongkar sindikat narkoba internasional di wilayah Lampung, yang selama ini sering dijadikan tempat transit dan persembunyian perdagangan narkoba.

Sepanjang tahun 2023 ini saja, jajaran Polda Lampung telah menyita lebih dari 230 kg sabu-sabu dari seratusan pelaku, baik kurir, pengedar maupun bandar. Ini belum termasuk seratusan kilo ganja, ribuan pil ekstasi, eximer, dan jenis lainnya.

Sebagai daerah perlintasan antara Jawa dan Sumatera, Lampung memang sangat rawan dijadikan tempat transit dan perdagangan narkoba. Untuk menuju Jawa, para pelaku pasti melalui Pelabuhan Bakauheni ataupun pelabuhan tikus.

Kondisi ini menyebabkan Polda Lampung harus bekerja ekstra untuk melakukan pengawasan terhadap peredaran narkoba di wilayah tersebut.

Belum lama ini Polda Lampung bersama Mabes Polri berhasil membongkar sindikat narkoba internasional Fredy Pratama. Dalam kasus ini, Polda Lampung menangkap puluhan tersangka dan sejumlah barang bukti yang nilainya diperkirakan Rp10,5 triliun sejak 2020 hingga 2023.

Perang terhadap narkoba di Lampung terus bergulir. Pada Senin (2/10/2023) lalu, jajaran Polda Lampung kembali meringkus seorang tersangka kurir narkoba sindikat Fredy Pratama di Palembang. Dalam operasi ini, polisi mengamankan 62 kg sabu senilai Rp850 juta.

Apresiasi Budayawan

Budayawan Kidung Tirto Suryo Kusumo memuji langkah-langkah strategis Irjen Helmy Santika sejak menjalankan amanah sebagai Kapolda Lampung.

“Meskipun baru menjabat Kapolda, sudah banyak gebrakan yang dilakukan oleh Helmy Santika, mulai dari menyukseskan arus mudik dan balik Lebaran, menggulung mafia narkoba, membongkar jaringan TPPO (tindak pidana perdagangan orang), bersih-bersih internal, hingga memperkuat sinergitas di wilayah hukumnya,” ungkapnya saat diminta tanggapan mengenai kinerja Kapolda Lampung, Rabu (4/10/2023).

Khusus kejahatan narkoba, spiritualis asal Gunung Lawu ini mengapresiasi keberanian dan langkah cepat Irjen Helmy Santika, sebab tidak mudah memberantas narkoba yang didukung jaringan internasional. “Ini butuh komitmen dan dukungan kuat dari semua pihak,” ujarnya.

Sejalan dengan penegakan hukum, Irjen Helmy Santika juga gencar melakukan pendekatan dan menjalin sinergitas dengan semua pemangku kepentingan untuk menciptakan kondusifitas kamtibmas dan cipta kondisi menjelang Pemilu 2024.

“Langkah-langkah Kapolda Lampung ini sejalan dengan instruksi Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo melalui program PRESISI. Masyarakat membutuhkan sosok polisi yang mengayomi dan melindungi, tetapi tegas dan terukur terhadap kejahatan yang meresahkan,” kata Kidung Tirto.

Dia juga memuji pendekatan budaya yang dilakukan Irjen Helmy Santika dalam sejumlah kegiatan bersama masyarakat. Seperti Gebyar Seni Lintas Budaya, Doa Bersama Lintas Agama dan Santunan Anak Yatim dalam rangka memperingati Hari Kesaktian Pancasila 2023.

Dalam kegiatan ini, Polda Lampung menggandeng DPW Pujakesuma Provinsi Lampung, salah satu ormas yang memiliki basis massa terbesar di Lampung. Sekitar 5.000 orang menghadiri acara yang menampilkan berbagai budaya daerah, mulai dari tarian hingga pertunjukan wayang.

Sebelumnya, apresiasi kepada Irjen Helmy Santika juga disampaikan oleh DPD Gerakan Nasional Anti Narkotika (GRANAT) Provinsi Lampung atas keberhasilan mengungkap jaringan narkoba Internasional Fredy Pratama.

Menurut Ketua DPD GRANAT Lampung, Tony Eka Candra, apresiasi dan penghargaan setinggi tingginya kepada Kapolda Lampung dan jajarannya atas pengungkapan dan penangkapan jaringan narkoba internasional, yang merupakan sindikat narkoba terbesar di Indonesia.

“Dengan terbongkar dan terungkapnya jaringan gembong Narkoba Fredy Pratama, maka telah terselamatkan jutaan anak bangsa dari kehancuran akibat penyalahgunaan dan peredaran gelap Narkoba,” katanya beberapa waktu lalu.

Hal senada disampaikan Ketua Indonesia Police Watch (IPW) Sugeng Teguh Santoso terhadap kinerja Kapolda Lampung dan jajaran yang berhasil mengungkap kasus shabu-shabu dalam jumlah besar.

“Polda Lampung bersama Badan Narkotika Nasional (BNN) sudah menyita sabu-sabu seberat 64 kilogram dari beberapa operasi dan lokasi. Ini merupakan operasi yang sukses dan terbesar di wilayah Polda Lampung,” ujarnya menanggapi pengungkapan jaringan narkoba oleh Polda Lampung pada April 2023 lalu.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *